Analytic

Pengembangan Tata Kelola Perusahaan Yang Baik

Pengembangan Tata Kelola Perusahaan Yang Baik (Good Corporate Governance)

TAHAP I

Pada tahap ini perusahaan harus dapat memenuhi semua ketentuan yang disyaratkan dalam pelaksanaan GCG yang berlaku, sebisa mungkin perusahaan harus mematuhi segala (compliance) ketentuan yang sudah dibuat dalam Pedoman Pelaksanaan GCG, Board Manual (Pedoman GCG bagi Direksi dan Komisaris) dan piagam untuk komite-komite yang diwajibkan seperti :
  • Komite Audit Charter
  • Audit Charter
  • Pedoman untuk satuan kerja auditor internal /KA
TAHAP II

Tahap berikutnya adalah bagaimana perusahaan melaksanaan prinsip-prinsip GCG pada semua proses bisnis, perusahaan harus memiliki pedoman yang disosialisasikan kepada seluruh insan organisasi mulai dari tingkat manajemen tingkat tinggi hingga tingkat paling rendah, sehingga di dalam perusahaan tersebut akan terbentuk budaya Good Corporate Governance.